Workshop dan Pelatihan Robotika Yogyakarta Robomaker#5 Opening

Workshop dan Pelatihan Robotika Yogyakarta Robomaker#5 – dengan Projek Step-Bot akan segera dilaksanakan pada tanggal 30 april 2017. Workshop dan Pelatihan robotika akan dilaksanakan di kantor Proactive Robotic School yang beralamatkan di Jl. Wonosari Km 07, Mantup, Baturetno, Banguntapan, Bantul. Kabar gembiranya pada workshop kali ini sasarannya yaitu untuk siswa SD se-DIY. Tujuannya untuk mengenalkan kepada siswa SD tentang cara pembuatan robot sederhana dan perkembangan robotika yang terus berkembang.

Nah apa itu Step-Bot, Step-Bot merupakan robot sederhana yang dapat berjalan layaknya manusia yang dapat berjalan atau bergerak secara otomatis dengan memberikan cahaya pada komponen LDR atau Photodiode. Nah, apa itu LDR atau Photodiode? Untuk tau lebih lanjut tentang fungsi tiap komponennya, ayo jangan lewatkan Workshop dan Pelatihan Robotika ke-5. Teman-teman juga jangan kawatir, fasilitas yang diberikan juga banyak seperti snack, sertifikat, tempat ber AC, komponen robot, dan robot yang dibuat bisa dibawa pulang serta masih banyak lagi.

Ayo segera daftarkan diri kalian sekarang!!!
Pendaftaran bisa lewat sekolah kalian masing atau langsung datang aja ke kantor Proactive Robotic School atau teman-teman juga dapat mendaftarkan diri secara online.

Jangan lupa pendaftaran terakhir tanggal 29 April 2017 serta cek terus di situs kami di www.proactiveducation.com, kami setiap bulan akan melaksanakan workshop dan pelatihan robotika dengan project yang berbeda-beda.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.